Anggun Cipta Sasmi adalah seorang
penyanyi wanita asal Indonesia era 90an yang saat ini memiliki
kewarganegaraan France. Lahir di Jakarta, 29 april 1974. Anggun
merupakan putri dari Darto Singo, seorang seniman Indonesia dan Dien
Herdina, seorang wanita yang masih memiliki ikatan keluarga dengan
keraton Yogyakarta. Anggun mengawali karirnya dengan tampil di panggung
Ancol saat usianya masih 7 tahun, 2 tahun kemudian ia lalu merekam album
anak anak. Dibawah bimbingan musisi terkenal Ian Antono, Anggun merekam
album studio pertamanya di Indonesia yang bertajuk "Dunia Aku Punya"
pada tahun 1986. Namun, nama Anggun baru melambung setelah ia merilis
single berjudul "Mimpi" di tahun 1989.
Awal Mula Karir
Anggun mulai dikenal setelah merilis single "Mimpi", meskipun pada
kenyataannya Anggun bukanlah penyanyi terkenal di era 90an. Karena
karirnya selalu dibayang-bayangi oleh para Lady Rocker cantik
semacam Nike Ardilla, Inka Christie maupun Nicky Astria. Anggun terkenal
sebagai penyanyi yang tak membawa hoki bagi tiap label rekaman yang
merekrutnya, hal ini terbukti dengan album-albumnya yang selalu
jebloknya di pasaran. Hanya single "Tua-Tua Keladi" dan "Takut" saja
yang terbilang sedikit lebih sukses diantara lagu-lagu Anggun lainnya,
terjual hingga 250 ribu copy. Namun kesuksesan album tersebut masih
kalah jauh jika dibandingkan dengan Albumnya Nike Ardilla "Bintang
Kehidupan" yang terjual hingga 2 juta copy (dengan judul album yang
sama).
Dengan seringnya Anggun berganti-ganti label rekaman hingga akhirnya tak
ada satu pun label yang mau bekerja sama dengannnya lagi. Anggun pun
tak patah arang, ia segera membuka label sendiri dengan nama Bali Cipta
Record. Label tersebut hanya mampu menelurkan dua album saja, dengan
album terakhir bertajuk "Hilang" yang juga tak laris di pasaran. Setelah
itu, Anggun pun menghilang dari peredaran di belantika musik Indonesia.
Anggun waktu itu masih berusia 19 tahun (sudah menikah) kemudian
meninggalkan Indonesia dan hijrah ke London bersama suaminya Michael
Georgea yang berkewarganegaraan France. Mereka berkenalan di Kalimantan
pada tahun 1992.
Petualangan Anggun
Pernikahannya dengan Michael Georgea menimbulkan gosip tak sedap. Banyak
pihak yang mempertanyakan motivasi Anggun untuk menikah dengan pria
France tersebut. Bahkan kabarnya hubungan itu dilarang keras oleh orang
tua anggun karena mereka dikabarkan hanya melakukan aksi "kumpul kebo".
Dan adanya pertentangan itulah yang membuat anggun nekat "kabur" ke
England dan menjual label rekaman yang telah didirikannya.
Seiring berjalannya waktu, uang hasil penjuakan Label Musiknya (Bali
Cipta Record) pun habis. Anggun selalu gagal mengadu nasib di London,
akhirnya pasangan suami-istri itu pun pindah ke France, negara asal
suaminya. Namun sebelum pindah ke France, Anggun sempat tinggal di
Netherland, dan hasilnya "gagal maning-gagal maning".
Di France Anggun dikenalkan dengan produser kawakan Erick Benzi, Anggun
pun disulap hingga sedemikian rupa mulai dari ujung kaki sampai ujung
kepala, dari gigi sampai suara bahkan gaya bicara dan body language
pun berubah total. Benzi mampu mengorbitkan Anggun dengan single dan
judul album yang sama "Snow On The Sahara". Setelah kurang lebih 7 tahun
menikah dengan Michael Georgea mereka akhirnya bercerai di tahun 1999,
sebelum album kedua Anggun keluar. Perceraian itu mungkin awal dari
datangnya "karma"(karena Anggun ibarat kacang yang lupa akan kulitnya)
untuk Anggun, dan hasilnya Albumnya yang kedua pun jeblok di pasaran.
Nyaris 5 tahun hidup menjanda, Anggun pun menikah lagi dengan seorang
pria Canada bernama Olivier Maury (umurnya berbeda jauh dari Anggun).
Mereka bertemu di Jimbaran, Bali sekitar tahun 2004, yang mana
sebelumnya mereka bertemu di Montreal. Akhirnya anggun pun menikah
(hubungan ini pun kembali di tentang keras oleh orang tua Anggun) dan
pindah dari Paris untuk mengadu nasib ke Canada. Kebetulan saat itu
kontrak Anggun dengan Columbia sudah diputus. Sayang, di Canada Anggun
pun gagal lagi, dan anehnya kegagalan tersebut berdampak pula dengan
pernikahannya yang kedua dengan Olivier Maury.
Pernikahan dengan Maury tidak bertahan lama dan bahkan tiba-tiba saja
Anggun dikabarkan melahirkan seorang anak perempuan bernama Kirana Cipta
Montana Sasmi pada 8 november 2007 hasil hubungannya dengan penulis dan
penerbit Cyril Montana, padahal Anggun belum resmi bercerai dengan
Maury. Dan gilanya mereka baru mencatatkan pernikahannya secara resmi di
Paris pada tanggal 25 juni 2010. Artinya Anggun melakukan "kumpul kebo"
dengan Montana selama 3 tahun.
Nasionalisme Anggun Digugat
Dimanakah Anggun C Sasmi yang katanya sangat berjiwa Indonesia? Apakah
tidak terbersit danam benak kita bahwa Anggun atribut menggunakan
ke-Indonesiaan-nya hanya untuk mendapat support dari para penggemarnya
di tanah air (Indonesia), yang notabene-nya fans Anggun paling banyak
berasal dari Indonesia. Apakah mungkin seseorang yang sudah mengganti
kewarga-negaraan Indonesia dengan kewarga-negaraan France itu masih
memiliki jiwa Nasionlisme merah-putih? Entahlah, hanya ia dan Tuhan yang
tahu....
0 komentar:
Posting Komentar